Iklan

Sabtu, 27 Juni 2009

Agar bisa daftar adsense

Google Adsense (GA) merupakan online earning berbasis ppc (pay per click) yang masih diunggulkan di internet, terutama di Indonesia. Untuk mendaftarkan diri kita perlu mendaftarkan diri di http://google.com/adsense dengan cara memasukkan identitas asli yang kita miliki, termasuk website. Lalu setelah itu adalah menunggu (kurang lebih 1-7 hari) apakah kita akan diterima atau tidak.
Berikut beberapa tips supaya proses pendaftaran anda diterima secara cepat oleh pihak technical support Google Adsense.
1. Gunakan Gmail
Google kini menyediakan sebuah fasilitas email gratis untuk para netter di internet, cobalah mendaftar di http://mail.google.com untuk mendapatkan email gratis yang digunakan untuk proses pendaftaran ke Google Adsense.
2. Gunakan Blogger.com / Blogspot
Untuk mendaftarkan diri di Google Adsense, anda harus mendaftarkan website anda, nah apabila belum memiliki website maka cobalah website berbasis blog gratisan, yaitu Blogger / Blogspot yang beralamat di http://blogger.com. Atau bisa juga menggunakan service-service lain milik Google, untuk hal ini bisa dicari di search engine Google.com.
3. Website Berbahasa English
Usahakan website yang didaftarkan ke Google Adsense adalah website yang memiliki content atau isi berbahasa English sehingga selain berpeluang besar diterima, website yang berbahasa English juga dapat menikmat service-service yang tidak didapatkan apabila kita mendaftarkan diri dengan website yang berbahasa Indonesia.
4. Memiliki Isi Tulisan yang Banyak
Selain berbahasa English cobalah untuk memenuhi website tersebut dengan tulisan-tulisan yang berguna bagi masyarakat banyak. Kurang lebih buatlah 10 artikel dengan panjang masing-masing rata-rata kurang lebih 3/4 (tiga per empat) halaman Microsoft Word dengan spasi normal. Usahakan tulisan tersebut orisinal, asli dari ide anda, namun apabila anda ingin melakukan copy - paste (copas) tulisan orang lain, silahkan saja, asalkan anda meminta izin terlebih dahulu dan mencantumkan sumber asli tulisan tersebut di website anda. Ingat, hargailah karya orang lain apabila anda ingin dihargai.
5. Cari Pengunjung Sebanyak Banyaknya
Carilah pengunjung sebanyak banyaknya untuk website anda, caranya bisa memberitahu website yang anda miliki kepada teman-teman atau orang lain, mendaftarkan diri ke search engine, directory, dsb atau bisa juga dengan melakukan pertukaran link (link exchange) dsb.
Keterangan :
Tips-tips di atas adalah beberapa cara untuk mempercepat proses pendaftaran kita pada Google Adsense, mungkin masih banyak cara-cara lainnya untuk mempercepat proses pendaftaran anda pada Google Adsense, maka itu cobalah mencarinya lebih banyak lagi, termasuk mencarinya di search engine.
Cara-cara di atas telah dipraktekan oleh beberapa orang Adsenser saat mendaftarkan diri pada Google Adsense, dan terbukti lebih cepat diterima oleh pihak technical support Google Adsense, namun bukan berarti apabila tidak menggunakan cara di atas proses penerimaannya lebih lama, karena bisa saja anda tidak mempraktekkan cara-cara di atas namun website anda masih tetap diterima dalam waktu cepat oleh Google Adsense, kemungkinan hal itu terjadi karena takdir xixixixi , atau memang website anda telah mendapatkan kepercayaan dari pihak Google Adsense.
Selamat Mencoba...
Copy dari http://puthzel.com

Satu Kesempatan